Sejauh mata memandang
Hijau indah terbentang
Alam memberi kesejukan
Pada jiwa - jiwa yang gersang
Hujan rincik - rincik membasahi
Hijaunya daun tanda kesuburan
Bunga di taman bermekaran
Menebar benih keindahan
Sekolah bersih yang ku impikan
Bagaikan bunga di taman yang bermekaran
Daun yang gugur bertebaran
Membuat manusia diam melihat keindahan
Kelas yang asri
Meja yang tersusun rapi
Bagaikan bulan yang menerangi
Semilir angin menyapa
Menyentuh hati menyejukkan mata
Merenungi kehidupan
Yang penuh keindahan
Allah...
Dialah sang pencipta
Alam semesta beserta isinya
Yang patut di syukuri